UVERS Gandeng ICCCM Guna Gagas Peluang Akademik Internasional Bagi Dosen Dan Mahasiswa

[post-views]

Di era globalisasi dan keterbukaan informasi, wawasan internasional mutlak dibutuhkan bagi setiap orang, tidak terkecuali bagi dosen dan mahasiswa di lingkungan perguruan tinggi. Dengan memiliki wawasan internasional yang mumpuni, mahasiswa dapat turut mendapatkan pengalaman terbaru di rumpun ilmunya masing-masing. Universitas Universal (UVERS) senantiasa mendorong peningkatan kompetensi dosen di bidang peningkatan wawasan internasional, salah satu realisasi dari tekad tersebut adalah dengan memprakarsai kerjasama dengan International Cultural Communication Center Malaysia – China.

Kerjasama internasional tersebut dimulai dengan ditandatanganinya Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA) oleh UVERS dan ICCCM pada Senin (25/04) sore. Dalam kesempatan tersebut, Dr. techn. Aswandy, M.T. selaku Rektor UVERS menyampaikan kerjasama antar negara ini diharapkan untuk berfokus pada pengembangan kemampuan dan kompetensi dosen maupun mahasiswa UVERS. Ia juga menekankan bahwa program Merdeka Belajar Kampus Merdeka atau MBKM di UVERS akan semakin berkembang berkat kerjasama ini.

Lou Hui Ann selaku Direktur ICCCM turut menyampaikan harapannya agar kerjasama ini akan menjadi kolaborasi akademik yang baik dan menjadi awal dari beragam kolaborasi di berbagai bidang lainnya. Dalam butir-butir kerjasama, UVERS dan ICCCM akan berkolaborasi dalam berbagai hal, diantaranya pertukaran mahasiswa, pertukaran dosen, pertukaran program pelatihan, akademik, dan penelitian, hingga pertukaran bahan ajar akademik antar perguruan tinggi yang bekerjasama dengan ICCCM. Realisasi yang akan segera dijalankan bersama kedua pihak yakni program pelatihan Bahasa Mandarin, webinar, dan konferensi ilmiah. (AS)

Scroll to Top