UVERS Bersama ISI Padang Panjang Membangun Kerjasama Dalam Meningkatkan Kompetensi Seni Peserta Didik

Batam, 4 Oktober 2022 – Universitas Universal (UVERS) dan ISI Padang Panjang menjalin kerjasama yang dituangkan dalam Nota Kesepahaman pada Sabtu (24/09). Seremoni Penandatanganan Nota Kesepahaman dilaksanakan di Ruangan Auditorium 101 Gedung B UVERS. UVERS bersama ISI Padang Panjang bersepakat untuk mengadakan kerja sama di bidang Pendidikan, Penelitian, Pengabdian kepada masyarakat, serta Peningkatan sumber daya manusia yang bertujuan untuk penguatan masing-masing institusi/lembaga.

Selain melaksanakan penandatangan MoU, juga dilanjutkan untuk penandatangan MoA tentang pelaksanaan Workshop Tari dan Musik serta Kolaborasi Pertunjukan Seni. Adapun yang hadir pada penandatangan MoU dan MoA yaitu Rektor UVERS Dr. techn. Aswandy, M.T., Dekan Fakultas Seni UVERS Widyanarto, S.Sn., M.Sn. dan Ferry Herdianto, S.Sn., M.Sn.selaku perwakilan dari ISI Padang Panjang. (Sh)

Scroll to Top