Seremoni Penutupan ORAMARU 2.4 Telah Resmi Dilaksanakan

[post-views]

Batam, 20 Agustus 2024 – Serangkaian kegiatan ORMARU 2.4 telah selesai dilaksanakan. Lebih dari 2 minggu, mahasiswa baru diajak untuk mengenal lingkungan kampus dan mendapatkan seminar-seminar yang dapat mendukung lancarnya proses perkuliahan selama mereka menempuh Pendidikan S1. Seremoni Penutupan ORMARU 2.4 telah resmi dilaksanakan pada Jumat (16/08) bertempat di Hall Gedung C UVERS

Mengusung tema “Harmoni Warna Indonesia”, ORMARU tahun ini mengajak mahasiswa baru untuk lebih aware dengan warna-warni Indonesia mulai dari suku, ras dan agama. Selain itu juga bertujuan untuk memperkenalkan nilai UVERS yaitu “Dunia Satu Keluarga” agar mahasiswa baru lebih kenal dan dapat memahami sehingga muncul kebanggan menjadi bagian dari UVERS.

Selain itu ada yang berbeda dengan kegiatan ORMARU tahun ini yaitu adanya seminar tentang kesehatan mental yang dibawakan oleh Yureka. Dalam seminar tersebut, mahasiswa baru diajak untuk tau tentang pentingnya kesehatan mental dalam belajar didunia kampus dan juga diajak untuk menerapkan tentang mindfulness. Tidak hanya seminar Kesehatan mental, kegiatan menarik lainnya di tahun ini yaitu Bakti Sosial (Baksos) yang diadakan di Panti Jompo. Berbeda dengan tahun sebelumnya yang diadakan di Panti Asuhan, tentunya terdapat alasan yang mendukung pemilihan Panti Jompo pada Baksos tahun ini. UVERS ingin menunjukkan bahwa dalam kegiatan Baksos tidak terbatas hanya peduli pada anak-anak tetapi juga orangtua yang mana mengajak mahasiswa baru untuk ingat pada jasa orangtua yang membesarkan dan bisa membantu kita dalam proses yang kita tempuh sekarang hingga bisa sampai pada jenjang universitas. (Sh)

Scroll to Top