Selamat Datang Mahasiswa Baru UVERS Angkatan 2017

Universitas berfungsi untuk melahirkan para generasi penerus bangsa yang tidak hanya memiliki intelegensi yang tinggi, namun juga budi pekerti yang baik. Pada tahun ini, Universitas Universal (UVERS) menjadi wahana menuntut ilmu bagi ratusan mahasiswa baru dari berbagai daerah di Indonesia, termasuk Kota Batam sendiri.

Perjalanan para mahasiswa angkatan 2017 dimulai dengan seremoni Penerimaan Mahasiswa Baru dan Pembukaan Orientasi serta Matrikulasi. Setelah diterima secara resmi sebagai mahasiswa baru Universitas Universal (UVERS) melalui pembacaan Surat Keputusan Rektor, para mahasiswa juga dikenalkan dengan jajaran universitas.

Kegiatan Orientasi dan Matrikulasi Universitas Universal (UVERS) berbeda dengan universitas lainnya. Kegiatan yang berlangsung selama tiga pekan tersebut diisi dengan berbagai aktivitas positif bagi mahasiswa. Mulai dari pengenalan lingkungan kampus, penjelasan peraturan kampus, hingga pembahasan tentang kehidupan perkuliahan yang tentu berbeda dengan kehidupan sekolah.

Para mahasiswa baru juga mendapatkan penjelasan yang lebih rinci tentang program studi yang mereka pilih dari ketua program studi dan para dosen. Harapannya, ketika mahasiswa benar-benar akan memulai kegiatan perkuliahan, mereka telah siap dengan bekal-bekal awal tentang program studi yang mereka pilih.

Kegiatan yang berlangsung dari 31 Juli hingga 19 Agustus 2017 tersebut juga diisi oleh tim International Nature Loving Association (INLA) yang membekali mahasiswa dengan senam-senam kasih alam. Tidak hanya mengajarkan tentang nilai-nilai kasih alam melalui lirik lagunya, para mahasiswa juga diajak untuk hidup sehat dengan senam.

Setelah mengikuti serangkaian kegiatan selama tiga pekan, para mahasiswa berpendapat orientasi dan matrikulasi di Universitas Universal (UVERS) berbeda dengan universitas-universitas lainnya. Mereka merasakan suasana kekeluargaan yang begitu erat dan bahagia, bahkan beberapa mahasiswa yang awalnya merasa akan diperlakukan dengan tidak baik oleh senior, tidak terjadi di Universitas Universal (UVERS).

Rangkaian kegiatan orientasi dan matrikulasi tersebut ditutup dengan Seremoni Pembukaan Tahun Akademik Baru 2017/2018 yang dihadiri oleh seluruh mahasiswa Universitas Universal (UVERS) dari angkatan 2015, 2016, dan 2017.

Scroll to Top