Opening Ceremony ORMARU 2.2

Batam, 7 Sepetember 2022 – Pembukaan tahun ajaran baru Universitas Universal (UVERS) telah resmi diselenggarakan melalui kegiatan Opening Ceremony Orientasi Mahasiswa Baru (Ormaru) 2.2 pada hari Senin (08/08) bertempat di Hall Gedung C UVERS. Kegiatan dibuka langsung oleh Rektor UVERS Dr. techn Aswandy, M.T. Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2022/2023 menghasilkan 264 mahasiswa yang terbagi kedalam 10 Program Studi yang ada di UVERS. Penyelenggaraan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) yang berlandaskan pada Peraturan PKKMB tahun 2019 No. B/636/B.B3/KM.00/2019 tentang Panduan Umum Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) di Pendidikan Tinggi ini, pada dasarnya untuk memberikan pengenalan awal bagi mahasiswa baru, baik berkenaan dengan sejarah kampus, visi dan misi kampus, lembaga – lembaga yang ada di kampus, jenis – jenis kegiatan akademik, sistem kurikulum, cara pembelajaran yang efektif di perguruan tinggi, para pimpinan universitas, fakultas dan dosen dan lain – lainnya.

Kegiatan Ormaru tahun ini dapat dikatakan cukup spesial karena setelah 2 tahun dilaksanakan secara online, tahun ini Ormaru kembali dilaksanakan secara tatap muka. Selain itu ragam kegiatan yang akan dilaksanakan juga semakin banyak dan semakin menarik. Mengusung tema “Back To Campus, Think Creatively & Go Beyond”, UVERS mengajak mahasiswa baru untuk bisa mengasah kreatifitas kembali setelah sebelumnya merasakan belajar secara online dalam jangka waktu cukup panjang. Kegiatan Ormaru dilaksanakan selama 2 minggu sejak tanggal 6-20 Agustus 2022. (Sh)

Scroll to Top