UVERS Diskusikan Realisasi Kerjasama Dengan Minnan Normal University

[post-views]

Dengan visi untuk menjadi perguruan tinggi terkemuka yang memiliki jejaring global dan berkontribusi besar bagi peradaban, Universitas Universal (UVERS) selalu menggiatkan upaya kerjasama dengan berbagai pihak. Kerjasama yang dijalin oleh UVERS juga mencakup kerjasama-kerjasama internasional. Salah satu pihak yang digandeng oleh UVERS untuk meningkatkan kualitas pendidikan adalah Minnan Normal University.

UVERS dan Minnan Normal University sebelumnya telah melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau MOU. Kunjungan kedua Minnan Normal University pada Sabtu (14/12) siang adalah untuk membicarakan secara spesifik tentang program-program kerjasama yang akan dilaksanakan untuk meningkatkan kualitas pendidikan antara dua kampus tersebut. Dalam diskusi program kerjasama tersebut, Minnan Normal University diwakili oleh Prof. Zhang Long Hai selaku Wakil Rektor beserta jajarannya.

Dalam diskusi program kerjasama tersebut, UVERS menghadirkan rektor, wakil rektor, dan dekan seluruh fakultas. Dalam sambutannya, Dr. Kisdarjono selaku Rektor UVERS menyampaikan rasa hormatnya atas kehadiran jajaran Minnan Normal University. Ia menjelaskan momentum ini akan menjadi awal dari persahabatan yang baik antara kedua perguruan tinggi. Dr. Kisdarjono berharap UVERS dapat mendapatkan pengalaman berharga dari Minnan Normal University.

“Para pegiat pendidikan harus terus meningkatkan kamampuan diri dan pikiran dalam dunia pendidikan” ujar Prof. Zhang Long Hai selaku Wakil Rektor Minan Normal University. Ia menegaskan bahwa diskusi yang dilaksanakan bersama UVERS adalah salah satu langkah untuk mengembangkan diri dan pikiran para pegiat pendidikan. Prof. Zhang Long Hai menjelaskan bahwa Minnan Normal University siap menjalankan program kerjasama dengan UVERS yang lebih spesifik.

Dalam diskusi tersebut, setiap dekan pada fakultas di UVERS menyampaikan maksud kerjasamanya kepada perwakilan Minnan Normal University. Widyanarto, M.Sn selaku Dekan Fakultas Seni menyampaikan maksudnya untuk memperkaya wawasan seni, gagasan yang dikemukakan adalah dengan melakukan pertukaran dosen dan pakar dalam hal seni tari. Ia berharap dosen-dosen UVERS dapat memperkenalkan tarian-tarian Indonesia seperti tarian Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, dan tarian daerah lainnya di Tiongkok. Selain itu, Widyanarto, M.Sn juga mengundang Minnan Normal University untuk bersama-sama mengembangkan desa seni binaan UVERS.

Selanjutnya, Dr.Eng. Ansarullah Lawi selaku Dekan Fakultas Teknik juga memaparkan rencana programnya. Lawi memberikan saran untuk mengadakan seminar online atau webbinar yang diisi oleh narasumber dari kedua perguruan tinggi secara bergantian. Hal ini bermaksud agar mahasiswa kedua perguruan tinggi memiliki wawasan yang lebih luas terkait pengetahuan dalam berbagai bidang ilmu.

Mencermati berbagai rencana program kerjasama yang akan direalisasikan, Prof. Zhang Long Hai mengungkapkan bahwa pihaknya mendapatkan banyak inspirasi untuk mengembangkan pendidikan bersama UVERS. Minnan Normal University berkomitmen untuk merealisasikan beberapa kerjasama dengan UVERS, seperti pengiriman mahasiswa untuk kuliah ke Tiongkok, pengadaan konferensi internasional, dan berbagai kerjasama lain yang bisa dibicarakan lebih jauh. (AS)

Exit mobile version